Tabloidwirausaha.com | cara mengonlinekan bisnis
konvensional, setiap orang yang berwirausaha tentu menginginkan usaha yang
dijalaninya mengalami perkembangan dan kemajuan. Begitu juga yang menggeluti
bisnis yang selama ini dijalankan dengan system konvensional baik mulai dari
system akuntansinya, penjualannya ataupun promosinya. Dalam era moderenisasi
sekarang ini yang mana telah mengenal namanya dunia online atau dunia Intrnet
yang semua kejadian yang tengah berlangsung dapat dilihat seketika dibelahan
bumi manapun.
Dengan adanya teknologi semacam ini tentu menjadi salah satu
peluang besar bagi setiap orang yang memiliki usaha atau yang berwirausaha.
Berikut cara meng-onlinekan usaha konvensional
1. Kenali terlebih dahulu jenis usaha yang akan anda
online-kan.
Mengenali produk sebelum memutuskan meng-online-kan itu
sangat penting, supaya target market anda tepat sasaran, karena didunia online
semuanya serba spesifik, mulai dari usia, jenis kelamin, demoghrapi, country,
dan sebagainya. Sebagai contoh jika anda
memiliki produk yang pemakaiannya dikhususkan untuk orang dewasa, tentunya anda
tidak ingin produk anda tidak tepat sasaran. Berikut dibawah ini contoh detailnya sebuah
target market yang anda inginkan. Kami mengambil contoh dari website kami http://www.tabloidwirausaha.com.
![]() |
Klik Untuk Memperbesar Gambar |
Dari gambar diatas, pada samping kiri terlihat secara detail
target market dari website ini mulai dari Demoghrapic yang dibagi lagi menjadi beberapa sub
kategori sampai kepada mobile yaitu jenis gadget yang digunakan sampai kepada
OS yang digunakan. Jadi semakin anda spesifik dalam mengarahkan produk yang
anda onlinekan maka semakin baik dan semakin besar kesempatan untuk mendapatkan
pelanggan yang sesuai dengan harapan Anda.
2. Membuat website otomatis
Setelah anda memahami point pertama tadi, selanjutnya anda
dapat membuat website otomatis atrinya semua kebutuhan yang diinginkan
sipelanggan tersedia disana. Ibarat toko yang didalamnya ada berbagaimacam
produk, ada harga, ada pelayan dan ada kasir, maka website marketingpun
demikian, yaitu memindahkan produk riil ke produk virtual yang fungsinya tidak
berubah yang disana ada produk, harga, pelayan, dan kasir. Jika anda belum
mahir dalam membuat website marketing, anda dapat menyewa jasa pembuat website,
jika usaha anda masih dalam sekala kecil, anda dapat mengggunkan template
gratisan dari blogger seperti contoh yang digunakan pada toko online
http://myherbagreen.blogspot.com.
3. Buat website yang responsive.
Kemudahan mengakses internet tidak hanya lewat note book
atau PC saja, sekarang internet dapat diakses dengan mudah kapan saja dan
dimana saja melalui sebuah Gadget baik HP, NotePad dan sebagainya. Dengan
semakin canggihnya teknologi tersebut, maka sebuah website pun harus
mengikuti perkembangan tersebut, untuk
itu membuat sebuah website marketing yang responsive menjadi sebuah keharusan.
Website responsive adalah sebuah website yang dapat diakses dari perangkat
apapun dengan bentuk menyesuaikan perangkat peng-aksesnya. Seperti halnya jika
website site diakses dari sebuah gadget maka tampilannya menyesuaikan ukuran
dari gadget tersebut sehingga lebih mudah diakses dan terlihat lebih bagus.
4. Buat review yang SEO friendly dari setiap produk anda.
Dalam bisnis konfensional kita mengenal yang namanya
pelayan, atau SPG dan semacamnya yang bertugas untuk menjelaskan produk yang
ditawarkan, mulai dari kegunaan, kualitas dan segala macam yang menyangkut
produk tersebut. Begitu juga dalam bisnis online ada banyak cara yang digunakan
sebagai pelayan toko anda salah satunya yaitu dengan membuat artikel review
produk yang anda jual. Didalam proses pembuatannya tidak asal menulis review
saja tetapi ada aturan main yang harus diikuti supaya SEO friendly artinya
mengandung kata kunci yang apabila seseorang mengetik kata kunci tersebut pada
search engine maka akan muncul halaman website anda yang dimaksud. Bagaimana cara
menulis artikel yang SEO friendly tersebut, Anda dapat mengikuti panduannya di
blog tetangga sebelah, KLIK
DISINI.
Selain cara diatas anda juga dapat menyediakan layanan
melalui Live chat dengan membuat chat box, FAQ “Frequency Ask Question” yaitu
kumpulan pertanyaan yang paling sering ditanyakan berikut jawabannya, membuat
Form email, atau menampilkan no. tlp yang dapat dihubungi customer.
5. Hubungkan website anda dengan Sosial Media.
Sosial media merupakan sarana promosi yang sangat ampuh dan
paling banyak digunakan oleh para pebisnis online, seamakin banyak social media
yang diikuti maka akan semakin besar kesempatan anda dalam memperkenalkan
produk anda ke khalayak. Ada banyak sosila media terkenal yang dapat diikuti diantaranya : facebook,
twitter, flurk, path, G+, untuk videonya
bisa menggunakan youtube. Sebagai contoh, anda dapat melihat website http://www.tabloidwirausaha.com ini
ada ratusan orang yang menyukai website ini melalui account G+, Facbook dan
twitter disamping teman-teman yang mengikutinya lebih dari ribuan orang.
6. Promosikan.
Kelebihannya promosi online adalah terletak pada biaya yang
sangat murah dengan jangkauan mendunia dan dapat langsung dilihat seketika. Ada
banyak cara yang dapat dilakukan untuk berpromosi di dunia online, salah
satunya telah disinggung pada point ke-5 diatas yaitu dengan memperkenalkan
produk anda lewat social media. Selain anda dapat mendaftarkan website anda ke
serach engine ternama seperti google, yahoo, bing, dan sebagainya supaya ketika
target market anda melakukan pencarian kata kunci produk anda melalui mesin
pencari tersebut maka website anda akan terindeks dan muncul dihalaman
pencarian tersebut. Anda juga dapat melakukan promosi berbayar seperti adword salah satu penyedia jasa layanan ini adalah
google adwords.
Post a Comment