Tabloid Wirausaha - Resep Siomay tenggiri dan Batagor
| Siomay dan batagor merupakan
kuliner yang sudah tidak asing lagi dimasyarakat Indonesia, citarasanya yang
khas gurih dan pedas membuat makanan yang satu ini banyak di minati pecinta
kuliner. Bagi anda yang ingin mencoba membuat sendiri dirumah ataupun untuk
membuka usaha Siomay dan Batagor namu belum tahu resep dari kedua makanan
tersebut, berikut kami tuliskan kedua resep tersebut untuk Anda.
A. Resep Siomay Ikan Tenggiri
Bahan – bahan yang diperlukan
- Daging Ikan tengiri 450 Gram
- Tepung Kanji 400 Gram
- Tepung Terigu 1 Sdm
- Telor 2 Butir
- Bawang Goreng 2 Siung
- Bawang Putih 4 Siung
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
Cara Menuatnya:
1. Masukan semua bahan kedalam mesin food processor lalu proses hingga
halus dan semua bahan tercampur rata. Jika belum punya mesin food processor
maka dapat dilakukan secara manual dengan menghaluskan satu persatu kemudian
setelah halus semua bahan di campurkan dan diaduk sampai merata.
2. bentuklah bahan yang sudah tercampur rata sesuai dengan selera.
3. Setelah selesai dibentuk, kukuslah dalam dandang hingga matang.
4. Setelah matang angkat kemudian simpan di piring dan potong sesuai
selera kemudian taburi bumbu kacang. Siomay sangat enak di nikmati ketika dalam
keadaan panas. (Bubu Siomay sama dengan bumbu batagor, silahkan simak sampai
selesai )
B. Resep
Membuat Batagor.
Bahan – bahan yang diperlukan
- Daging ikan tenggiri 100 Gram
- Tepung tapioka atau tepung sagu 100 Gram
- Kulit Pangsit 5 lembar
- Tahu yang sudah dipotong segitiga 5 buah
- Bawang daun satu batang diiris halus
- Bumbu – bumbu yang diperlukan
- Garam 1 Sdt
- Gula Pasir 1 Sdt
- Bawang putih yang dihaluskan 1 Siung
Cara Membuat
1. Haluskan daging ikan tenggiri, air dan bumbu menggunakan blender. Setelah
halus tuangkan kedalam wadah kemudian tambahkan tepung tapioka dan aduk hingga
merata.
2. masukan bawang daun dan aduk hingga rata.
3. Ambil tahu potong kemudian belah tengahnya dan masukan adonan
kedalam tahu yang dibelah tersebut.
4. Ambil kulit pangsit dan
letakan adonan di tengah tengah kulit pangsit kemudian dilipat rapih hingga
adonan terbungkus rapih.
5. Goreng adonan dengan minyak panas hingga benar –benar matang.
6. Angkat batagor yang telah matang kemudian di tiriskan.
7. Potong batagor yang telah matang menggunakan pisau, potongan sesuai
selera dan siram dengan bumbu kacang.
C. Bumbu
kacang untuk Siomay dan Batagor
Bumbu yang digunakan untuk Siomay
sama seperti bumbu yang digunakan pada batagor yaitu bumbu kacang. Maka dari
itu banyak pedagang siomay yang sekaligus juga berdagang batagor. Baik, berikut
baha yang diperkukan untuk membuat bumbu kacang :
- Kacang tanah yang telah digoreng 300 gram
- Cabai merah sesuai selera pedas
- Bawang putih 5 Siung
- Gula merah 100 Gram
- Daun jeruk purut diris tipis 2 lembar
- Saus toamt 2 Sdm
- Saus sambal 2 Sdm
- Air matang 400 Ml
Cara membuat :
1. Campurkan semua bahan dan haluskan hingga merata
2. Masak hingga mendidih dengan api sedang sampai bumbu mengental.
3 Siap untuk dipakai
Disarikan dari berbagai sumber
Image Source : siomayraos-delatinos.blogspot.com
Post a Comment